Sabtu, 14 November 2015

Karya Keren Mas Agan Harahap Si Master Photoshop



          Melalui Instagram, fotografer dan master Photoshop Indonesia yang sebelumnya pernah kita bahas melalui artikel "Akibat Ulah Master Photoshop Ini, Artis-Artis Berikut Ditangkap Polisi Indonesia" yaitu Agan Harahap berulah lagi! Kali ini Ia menciptakan satu akun fiktif bernama “Toko Memorabilia” yang menjual barang-barang second. Wuetss tapi bukan barang second biasa. Barang-barang second tersebut rupanya benda yang pernah dipakai oleh artis-artis terkemuka dunia. Mulai dari bungkus Indomie yang ditandatangani oleh Rihanna hingga kantung kresek bekas dipakai Beyonce.

Hahaha absurd abis ya? Tenang, semua itu hasil sentuhan Photoshop dari Agan kok. Mau liat gambar komplitnya? Ini dia:


Ini adalah koin 100 rupiah keluaran tahun 1973 yang digunakan oleh Liam Neeson di film Clash of Titans.


Mbak..mbak Rihanna, minta tanda tangannya dong!


Sepulangnya Katy Perry dari Indonesia, tidak lupa dia membeli lap piring khas bercorak kotak-kotak
di pasar.



Betapa bangganya pemilik jasa sedot WC ini karena mendapat tanda tangan langsung dari Nickie Minaj.


Lenny Kravitz ternyata juga seseorang yang mendukung KB lho.


Toko Memorabilia juga tidak lupa menjual kantong kresek bekas digunakan oleh Beyonce.


Barang langka! Obat nyamuk bakar bekas digigit oleh Mick Jagger.


Saat Persipura merayakan ulang tahunnya yang ke-50, tidak lupa Obama turut mengisi acara dan membubuhkan tanda tangan.


Pasti tidak banyak yang tau kalo Justin Timberlake memiliki piala hasil juara lomba Adzan ini.


Demam batu akik juga merambah artis Hollywood. Adrien Brody pemeran film The Pianist juga gak mau kalah menampilkan batu bacan miliknya.

Sumber :JalanTikus

Tidak ada komentar:

Posting Komentar